transfer januari

Juve tak beli pemain Januari ini

Selasa, 23/12/2008
Juventus mengaku masih optimis dengan kekuatan skuad yang ada saat ini. Karenanya mereka tak berniat membeli pemain baru pada musim transfer Januari 2009 mendatang.

Bianconeri menempati posisi kedua di klasemen sementara Serie A, enam poin di belakang Inter Milan, setelah mereka menang 3-1 atas Atalanta Minggu (21/12) kemarin.

Beberapa pemain sempat disebut-sebut akan dibeli Juventus pertengahan musim ini dalam rangka mewujudkan rencana mereka meraih scudetto. Tapi penampilan Alex de Piero dan kawan-kawan yang terus konsisten belakangan ini membuat mereka membatalkan rencana perekrutan pemain baru.

"Kami berada di posisi kedua Liga dan kami bekerja bagus belakangan ini," tutur Presiden Juventus, Giovanni Cobolli Gigli kepada Sky Sport Italia. "Selain itu kami juga membuat langkah besar di Liga Champions."

"Kami akan berjuang merebut dua titel itu. Pemain-pemain yang kami miliki masih cukup, apalagi David Trezeguet dan Gigi Buffon sudah pulih dari cedera dan beraksi lagi Januari. Karenanya kami tak perlu beli ataupun jual pemain dalam bursa transfer ini," jelasnya.

No comments:

Post a Comment